Inspektur menghadiri kegiatan bertajuk “RB XPerience dan Penyerahan Hasil Evaluasi RB, AKIP, dan ZI
Bali - Pada hari ini Selasa tanggal 5 Desember 2023 Inspektur Daerah Kabupaten Bungo menghadiri kegiatan bertajuk “RB XPerience dan Penyerahan Hasil Evaluasi RB, AKIP, dan ZI Tahun 2023” yang diselenggarakan oleh Kedeputian Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Kegiatan ini dilaksanakan di Bali Nusa Dua Convention Center 1 Kawasan Terpadu ITDC NW/1, Nusa Dua Bali dari pukul 08.30 sampai dengan 12.05 WIB dengan rangkaian acara sebagai berikut:
1. Sambutan selamat datang oleh Pj. Gubernur Bali.
2. Keynote dan pembukaan RBX oleh Menteri PAN & RB dengan topik pelaksanaan reformasi birokrasi berdampak di Indonesia, dengan fokus materi:
- Progress Pelaksanaan RB Berdampak
- Hasil Pelaksanaan RB Berdampak secara nasional
3. Keynote Speech dengan topik Percepatan Pelaksanaan Reformasi Berdampak pada Pemerintah Daerah oleh Menteri Dalam Negeri, dengan fokus materi:
- Strategi untuk mendorong pelaksanaan Reformasi Birokrasi di Daerah
- Kolaborasi dalam percepatan pelaksanaan RB di Daerah
- Hasil Pelaksanaan RB berdampak di Daerah
4. Keynote Speech dengan topik Transformasi Pengawasan dalam Optimalisasi RB Berdampak oleh Kepala BPKP, dengan fokus materi:
- Peran pengawasan dalam mengawal keberhasilan pembangunan
- Pengendalian potensi KKN dalam birokrasi
5. Keynote Speech dengan topik Reformasi Birokrasi untuk Indonesia EMAS 2045 oleh Menteri PPN/Kepala Bappenas, dengan fokus materi:
- Gambaran Rencana Pembangunan Jangka Panjang Indonesia (menuju Indonesia Emas 2045)
- Ekspektasi atas Reformasi Birokrasi (grand desain RB baru) dalam mendukung Indonesia EMAS 2045
6. Keynote Speech RB Tematik Investasi dengan topik Reformasi Birokrasi sebagai upaya meningkatkan pembangunan secara khususnya sektor Investasi oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, dengan fokus materi:
- Isu strategis dalam percepatan pertumbuhan investasi di Indonesia
- Strategi untuk akselerasi pertumbuhan investasi Indonesia yang berkaitan dengan:
- Perbaikan kebijakan
- Kemitraan Pemerintah dan pihak swasta
7. Talkshow Inspirasi RB Berdampak dengan topik Reformasi Birokrasi Inklusif : Pelibatan Aktor Pentahelix dalam Kebijakan Reformasi Birokrasi yang Berdampak.
a. Pemateri 1 : Eri Cahyadi, S.T., M.T. dengan fokus materi:
- Tantangan pertumbuhan ekonomi dan investasi di Indonesia
- Upaya perbaikan tata kelola (RB) dalam kemudahan berinvestasi
- Ekspektasi kolaborasi antara dunia usaha, penelitian (akademisi) dan kebijakan pemerintah untuk pertumbuhan ekonomi dan investasi.
b. Pemateri 2 : Danang Giriwandrana dengan fokus materi:
- Tantangan dan prospek dalam dunia usaha berkaitan dengan kebijakan .
- Ekspektasi kolaborasi antara dunia usaha, penelitian (akademisi) dan kebijakan pemerintah untuk pertumbuhan ekonomi dan investasi.
c. Pemateri 3 : Prof. Eko Prasodjo dengan fokus materi:
- Peningkatan kapabilitas birokrasi dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan investasi.
- Ekspektasi kolaborasi antara dunia usaha, penelitian (akademisi) dan kebijakan pemerintah untuk pertumbuhan ekonomi dan investasi.