Penutupan PKN Tingkat II: 5 Pejabat Eselon II Kab. Bungo dinyatakan Lulus

Penutupan PKN Tingkat II: 5 Pejabat Eselon II Kab. Bungo dinyatakan Lulus

Kamis, 5 September 2024

Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II (PKN II) Angkatan VIII resmi ditutup dalam sebuah acara yang berlangsung di Puslatbang PKASN LAN-RI, Jatinangor. Acara penutupan ini dihadiri oleh para peserta PKN II dari berbagai daerah, termasuk lima pejabat eselon II dari Pemerintah Kabupaten Bungo.

Acara penutupan ini menjadi momen istimewa dengan dilakukannya pengumuman kelulusan peserta serta penyerahan Surat Tanda Tamat Pelatihan. Para peserta yang telah menjalani pelatihan selama empat bulan ini dinyatakan lulus, dengan berbagai predikat yang mencerminkan komitmen mereka dalam meningkatkan kompetensi kepemimpinan.

Dari Kabupaten Bungo, lima pejabat eselon II sukses menyelesaikan seluruh rangkaian pelatihan dengan baik. Salah satunya adalah Inspektur Daerah Kabupaten Bungo, Hj. Suryana Hendrawati, S.E., M.E., CGCAE, yang lulus dengan predikat memuaskan. Hal ini mencerminkan dedikasi Inspektur dan seluruh peserta lainnya dalam mengikuti program pengembangan kompetensi yang telah dirancang untuk mencetak pemimpin yang berintegritas, inovatif, dan berorientasi pada pelayanan publik yang prima.

Acara penutupan ini ditutup secara resmi oleh Deputi Bidang Penyelenggaraan Pengembangan Kompetensi Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN-RI), DR. Basseng, M.Ed, yang menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta atas kerja keras dan komitmen mereka selama mengikuti pelatihan. Beliau juga berharap agar semua lulusan dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh dalam memajukan pemerintahan daerah masing-masing, khususnya dalam menghadapi tantangan-tantangan modern, seperti transformasi digital dan pemberdayaan ekonomi kreatif untuk mendorong pertumbuhan ekonomi berkelajutan.

Dengan berakhirnya pelatihan ini, diharapkan para peserta dari Kabupaten Bungo dapat berkontribusi lebih besar dalam memperkuat tata kelola pemerintahan dan mendorong inovasi yang mendukung pembangunan daerah yang berkelanjutan.

Selamat kepada seluruh peserta yang telah berhasil menyelesaikan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II. Semoga ilmu dan pengalaman yang diperoleh dapat menjadi bekal dalam mengemban tugas ke depan.